Pemahaman Fungsi Thickness Pada AutoCad 3D

Posted by Iyan Supriyadi Minggu, 25 November 2012 0 komentar
Thickness adalah cara sederhana untuk membuat sebuah objek 2D menjadi 3D atau secara fungsinya adalah memberikan sebuah ketebalan tertentu pada sebuah objek 2D. Caranya adalah pada sebuah gambar 2D, sumbu x dan y diberikan ketebalan ke arah sumbu z. Cara penggunaannya langsung diikuti pada perintah menggambar beberapa objek misal rectangle atau melalui Object Properties.
Thickness positif ke arah positif sumbu Z.
Thickness nol tidak ada extrusi.
Thickness negatif ke arah negatif sumbu Z.
Ok .... untuk mencobanya kita lakukan beberapa langkah berikut ini : 

Buka bidang kerja pada posisi 2D view, kemudian lakukan beberapa perintah seperti di bawah ini !

Command: Rectang
Specify first corner point or [Chamfer/Elevation/Fillet/Thickness/Width]: T ( enter )
Specify thickness for rectangles <0.0000>: 30 ( enter )
Specify first corner point or [Chamfer/Elevation/Fillet/Thickness/Width]: 0,0 ( enter )
Specify other corner point or [Area/Dimensions/Rotation]: 70,100 ( enter )




Baca Selengkapnya ....

Sistem Penulisan Koordinat 3D

Posted by Iyan Supriyadi Sabtu, 24 November 2012 0 komentar
AutoCad memberi alternatif dalam memasukan koordinat pada bidang gambar.
  • Sistem Koordinat Cartesian 3D ( X,Y,Z )
Pada sistem ini kita dapat secara langsung menentukan poin koordinat x, y, dan z. Misalnya :

Command: line
Specify first point: 0,0,0
Specify next point or [Undo]: 10,20,30
Specify next point or [Undo]: ( enter )


Koordinat Cartesian

Baca Selengkapnya ....

Memahami Sumbu Koordinat Gambar 3D

Posted by Iyan Supriyadi 0 komentar
Dalam 2D kita hanya mengenal 2 sumbu yaitu x dan y. Model 3D terdiri dari 3 sumbu, yaitu x, y, dan z, dimana kita bekerja dengan 3 titik koordinat. Tetapi dalam beberapa hal kita masih membutuhkan teknik 2D dalam 3D, misalkan kita membentuk objek 2D menjadi bentuk objek 3D.
Sumbu dan arah rotasi 3D
Pada gambar di atas, perputaran sudut positif (+) adalah arah sumbu positif berlawanan dengan arah jarum jam. Tetapi kita dapat mengatur sesuai keinginan kita. Cara paling mudah untuk membayangkan sumbu - sumbu pada 3D adalah dengan menggunakan kaidah tangan kanan kita.


Baca Selengkapnya ....

Aturan Menggambar Benda Potongan ( Irisan )

Posted by Iyan Supriyadi Selasa, 20 November 2012 1 komentar
Dalam menggambar sebuah benda ke bidang 2D di tetapkan pula aturan - aturan yang berlaku secara internasional. Salah satu nya adalah aturan untuk menggambar sebuah benda potongan atau irisan. Tidak jarang ditemui benda-benda dengan rongga-rongga di dalamnya. Untuk menggambarkan bagian - bagian ini dipergunakan garis gores, yang menyatakan garis tersembunyi. Jika hal ini di laksanakan secara taat asas, maka akan menghasilkan sebuah gambar yang rumit sekali, dan susah di mengerti. Bayangkan jika sebuah roda gigi harus di gambar secara lengkap ! Untuk mendapatkan gambaran dari bagian - bagian yang tersembunyi ini, maka bagian yang menutupi di buang. Gambar demikian disebut gambar potongan, atau disingkat dengan potongan.
Gambar di bawah ini memperlihatkan sebuah benda dengan yang tidak kelihatan. Bagian ini dapat di nyatakan dengan garis gores. Jika benda ini terpotong maka bentuk dalamnya akan lebih jelas lagi.  Dalam hal-hal tertentu bagian bagian - bagian yang terletak di belakang potongan ini, tidak perlu digambar. Hanya jika bagian ini diperlukan, maka bagian di belakang potongan ini digambar dengan garis gores.

Baca Selengkapnya ....

Cara membuat, menggambar baut 3D di AutoCAD

Posted by Iyan Supriyadi Sabtu, 17 November 2012 16 komentar
Pada kesempatan kali ini saya coba untuk membahas bagaimana langkah - langkah untuk membuat gambar baut 3D di AutoCad. Pada prinsipnya langkah - langkah maupun fungsi tools yang saya gunakan untuk menggambar di AutoCad 2008 ini dapat pula diterapkan untuk versi yang lainnya. Semua itu tergantung bagaimana kita memahami fungsi tools tersebut dan memainkan imajinasi kita untuk membuat sebuah gambar.
Untuk awal, siapkan layar kerja gambar terlebih dahulu dengan ukuran kertas bebas, lalu ubahlah tampilan layar kerja gambar menjadi pandangan SW Isometrik agar mudah dalam pengerjaan pembuatan gambar khususnya gambar 3D

Gambar : Merubah tampilan SW isometrik
Setelah langkah diatas dilakukan maka tampilan UCS akan berubah, seperti terlihat pada gambar dibawah ini.
Tanda UCS SW Isometrik
Untuk memulai menggambar baut 3D langkah - langkahnya adalah sebagai berikut :

Baca Selengkapnya ....

Facebook Page

trikmudahseo.blogspot.com support www.evafashionstore.com - Original design by Bamz | Copyright of Teknik AutoCAD.

Recent Coment